CARA STEK SEBUAH TANAMAN PALING MUDAH DILAKUKAN DAN BENAR


Cara ini hampir sama dengan mencangkok yaitu memperbanyak tanaman melalui vegetatif. Tanaman yang dihasilkan memiliki sifat identik sama dengan induknya. Sifat ini seperti rasa, warna, keindahan bunga, ketahanan penyakit, dan sebagainya. Kelebihan lainnya menggunakan perbanyakan vegetatif ini akan menumbuhkan akar, batang dan daun sempurna dalam waktu relatif singkat bahkan mampu menghasilkan bunga dan buah. 
Stek Tanaman
Tanaman yang dihasilkan memiliki persamaan umur, ukuran, tinggi, dan sifat-sifat lainnya. Dalam perkembang biakan dengan cara setek, merupakan perkembangan biakan dengan cara menanam bagian tertentu tumbuhan, tanpa harus menunggu tumbuhnya akar lebih dahulu. Berbeda dengan cara vegetatif lainnya yang harus menunggu tumbuhnya akar. Stek ini bisa kita lakukan di tiga bagian tumbuhan yaitu pada bagian batang, daun dan akar.

Pemilihan calon Indukan yang baik memiliki batang dengan daun warna hijau tua. Hal tersebut menandakan tanaman sudah siap untuk distek karena menyimpan cadangan karbohidrat tinggi dan fotosintesis akan berjalan baik. Maka dengan syarat seperti itu maka pembentukan akar pada pembenihan akan cepat tumbuh. Bagi petani buah-buahan dan tanaman hias cara ini sangat efektif untuk dilakukan. Pasalnya kita hanya membutuhkan material yang sedikit dihasilkan sejumlah besar bibit tanaman yang seragam dalam ukuran, tinggi, umur, ketahan penyakit, dan sifat lainnya. 

Maka dapat disimpulkan cara ini memiliki kelebihan tersendiri dari perkembangan biakan vegetatif lainnya. Baiknya lagi stek ini merupakan cara yang sederhana, cepat, dan tidak memerlukan teknik dan trik khusus untuk melakukannya. Dibawah ini hal-hal yang harus dipersiapkan untuk stek batang.

Stek Batang
Disini stek batang dibedakan menjadi 3 jenis menurut pengambilannya. Pengambilannya menurut kekerasan ataupun umur pada tanaman itu sendiri yaitu stek pucuk (lunak), stek tengah (setengah lunak), dan bawah (batang keras). Pada stek pucuk kita mengambilnya pada bagian cabang muda yang masih dalam petumbuhan. Pada stek tengah kita mengabilnya pada bagian cabang yang sudah berhenti masa pertumbuhannya baik batang atau daunnya. Memiliki umur kurang dari satu tahun dan batang belum mengayu. Pada stek batang kita mengambilnya pada dahar yang sudah tua dan masih berdaun. Perlu diketahui pada stek menggunakan batang tanaman ini butuh kerja ekstra dibandingkan dengan cara stek lainnya. Cara yang dilakukan untuk memperbanyak tanaman dengan cara ini adalah sebagai berikut: 
  1. Siapkan media tanam dengan komposisi 1:1 tanah dan pupuk kompos.
  2. Lalu sirami media tanam menggunakan air.
  3. Untuk stek keras ambil batang atau cabang tanaman induk yang tidak terlalu tua, kemudian potonglah dengan ukuran  ± 10-15 cm untuk stek batang. Sisakan 2-3 daun di bagian atas stek dan potong daun setengah bila ada yang lebar.
  4. Untuk stek pucuk (lunak) dan setengah lunak memotong ranting/cabangnya dibawah daun hingga mencapai panjang 10-12 cm dan diameter 0,5 cm. Buanglah daun bagian bawahnya hingga setengah dari keseluruhan. 
  5. Hindari pemotongan menimbulkan luka pada tanaman, mengakibatkan tanaman mudah terserah penyakit.
  6. Setelah batang sudah dipotong, tanamlah batang tersebut dengan jarak tanam minimal 10 cm dan posisikan miring untuk stek keras.
  7. Setelah batang sudah ditanam, kemudian siram dengan air biasa.
  8. Pada saat menanam perhatikan mata tunasnya.
  9. Mata tunas menghadap keatas.
  10. Kerudungi stek dengan plastik bening, setelah sebelumnya disemprot terlebih dahulu menggunakan alat semprot. Letakkan di tempat yang mempunyai suhu ruangan (teduh).
  11. Bila menginginkan pertumbuhan akar sedikit lebih cepat, gunakanlah zat perangsang tanaman dengan cara memasukan ¾ bagian pangkal stek.
  12. Munculnya akar tanaman bergantung pada jenis tanamannya juga. Jika dalam satu minggu duan pucuk masih fresh. Kemungkinan besar menadakan akan berakar.
  13. Bila menginginkan pertumbuhan akar sedikit lebih cepat, gunakanlah zat perangsang tanaman dengan cara memasukan ¾ bagian pangkal stek.
  14. Waktu yang diperlukan untuk pemindahan umumnya pada umur satu bulanan, bisa untuk dipindahkan.
  15. Saat pemindahan usahakan dipersemaian dijaga kelembapannya dan jangan sampai kekeringan pula. Pada ketiga stek tersebut, stek batang.
Itulah salah satu cara dari sekian banyak cara yang bisa saya sampaikan. Memang selain cara  diatas masih banyak cara lainnya. Sekian dari saya jangan malu atau sungkan untuk kembali ke chanel ini. Selamat mencoba dan salam sukses bagi kita semua. Bila ada kesalahan, komentar dibawah ini untuk menyempurnakannya. Thank you very much.😊

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "CARA STEK SEBUAH TANAMAN PALING MUDAH DILAKUKAN DAN BENAR"

Post a Comment